Mengubah Ukuran Font Di Opera Mini
Pada hari ini saya ingin mengulas tentang cara merubah ukuran font. Yups! Kali ini saya akan memberikan sedikit tips untuk mengubah ukuran font pada Opera Mini. Pasti rata-rata semuanya sudah mengenal aplikasi tersebut.
Tidak hanya di UC Browser saja kita dapat mengubah ukuran font, tapi di Opera Mini kita juga bisa mengubah ukuran fontnya sesuai dengan yang kita inginkan. Mengubah ukuran font pada Opera Mini caranya sangat mudah sekali.
Bagi anda yang sudah lama menggunakan Opera Mini, pasti anda sudah tahu caranya ya kan? Lihat juga, Menghapus Nomor Akun WhatsApp Sementara
Tapi, tak perlu khawatir bagi anda yang masih awam dalam menggunakan Opera Mini. Karena saya orangnya baik, maka saya akan menunjukan caranya agar kita bisa mengubah ukuran font di Opera Mini. Ada pun cara mengubah ukuran font di Opera Mini, yaitu:
- Pertama, jalankan aplikasi Opera Mini di hp anda. Perlu anda ketahui, dalam pengujian ini saya menggunakan Opera Mini versi 7.1. Tampilan setiap Opera Mini, mungkin bisa berbeda-beda.
- Setelah Opera Mini terbuka, silahkan pilih Menu > Settings. Kemudian pada Font Size, silahkan pilih ukuran font yang anda inginkan. Ukuran font di Opera Mini ada Small, Medium, dan Large. Tinggal pilih ukuran font yang anda inginkan:
- Selesai!
Dan ukuran font pun akan berubah sesuai dengan yang anda pilih. Nah, bagaimana? Mudahkan? Seperti itulah cara sederhana dalam mengubah ukuran font pada Opera Mini. Mudah-mudahan tulisan yang saya buat ini bermanfaat untuk semuanya. Selamat mencoba ya! Semoga berhasil!
Updated! (November 2020)
Cara diatas merupakan cara untuk mengubah ukuran font Opera Mini pada hp Symbian dan Java. Bagi anda yang menggunakan hp Android cara untuk mengatur ukuran fontnya adalah sebagai berikut, yaitu:
- Pertama, buka aplikasi Opera Mini di hp Android anda dan masuk ke menu Settings
- Kemudian, pilih menu Text Options
- Nah, pada Text Size tinggal anda geser aja ke kanan untuk memperbesar ukuran font dan geser ke kiri apabila anda ingin mengecilkan ukuran fontnya:
Tambahkan Komentar
Posting Komentar